Berita Terbaru
BAZNAS Kukar Bersama Wakil Ketua DPRD Kutai Kartanegara Resmikan Rumah Layak Huni Baru (RLHB) di Kelurahan Loa Ipuh Kecamatan Tenggarong
Tenggarong (24/11/25) - Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB) kembali membawa dampak positif bagi masyarakat prasejahtera di Kutai Kartanegara. Pada Senin, 24 November 2025, satu unit RLHB resmi diserahkan kepada keluarga Ibu Askiah yang beralamat di Jl. Bengkuring RT 039, Kelurahan Loa Ipuh, Kecamatan Tenggarong.Peresmian dilakukan secara langsung oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara, Bapak Abdul Rasid, S.E., M.Si, sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui program bantuan hunian.BAZNAS Kukar turut hadir di lokasi yang diwakili oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, didampingi Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim, serta staf amil pelaksana Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah.Program RLHB yang diserahkan kali ini merupakan kolaborasi antara BAZNAS Kukar dan Bank Kaltimtara KC Kutai Kartanegara, sebagai bentuk sinergi dan komitmen bersama dalam membantu keluarga prasejahtera memperoleh tempat tinggal yang layak.Kerja sama ini mempertegas bahwa penguatan kesejahteraan masyarakat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk unsur pemerintah, lembaga zakat, hingga dunia perbankan.Suasana peresmian berlangsung hangat dengan prosesi pemotongan pita dan penyerahan simbolis kepada keluarga Ibu Askiah, disertai peninjauan bagian dalam rumah dan ramah tamah bersama warga setempat. Dengan hadirnya rumah baru ini, keluarga penerima diharapkan dapat menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih leluasa baik dalam aktivitas keluarga, pekerjaan, maupun ibadah di lingkungan yang aman, bersih, dan nyaman.BAZNAS Kukar menyampaikan apresiasi atas dukungan Bank Kaltimtara KC Kutai Kartanegara dalam pelaksanaan program RLHB ini, dan berharap kolaborasi serta dukungan serupa dapat terus diperluas agar semakin banyak keluarga prasejahtera yang memperoleh manfaat nyata dari dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang dikelola secara profesional dan tepat sasaran.
BERITA24/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Giat Berkelanjutan, BAZNAS Kukar Turunkan Dua Tim ke Muara Jawa, Muara Wis, dan Kota Bangun untuk Pelatihan Aplikasi Menara Masjid
BAZNAS Kukar kembali melanjutkan rangkaian pelatihan Aplikasi Menara Masjid sebagai upaya memperkuat pemanfaatan teknologi digital dalam layanan dan tata kelola masjid di tingkat kecamatan.Pada pelaksanaan tanggal 21 November 2025, BAZNAS Kukar menurunkan dua tim secara bersamaan untuk melatih para pengurus UPZ masjid di tiga kecamatan sekaligus.Team 1 bertugas di Kecamatan Muara Jawa, dipimpin oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, didampingi staf amil pelaksana Ahmad Sa’in dan Tegar Sujadi.Secara paralel, Team 2 bergerak ke Kecamatan Muara Wis, kemudian melanjutkan kegiatan ke Kecamatan Kota Bangun, dipimpin oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, bersama Koordinator Bapak Ihsan Muslim, serta staf amil pelaksana Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah.Seluruh kegiatan berjalan lancar berkat dukungan pihak kecamatan setempat dan partisipasi aktif para pengurus masjid, UPZ masjid, serta marbot.Pelatihan ini berfokus pada pemanfaatan Aplikasi Menara Masjid, sebuah platform digital dari BAZNAS RI yang dapat digunakan untuk publikasi informasi masjid, agenda kegiatan keagamaan, koordinasi kepengurusan, hingga pencarian masjid/musala terdekat.Dengan penguasaan aplikasi ini, UPZ masjid diharapkan dapat meningkatkan pelayanan keumatan sekaligus memperkuat komunikasi dan pendataan berbasis teknologi.Publikasi progres kegiatan secara berkelanjutan dilakukan agar masyarakat mengetahui bahwa BAZNAS Kukar tengah membangun sistem pengelolaan ZIS dan layanan masjid yang lebih efektif, modern, serta terarah.Penguatan digitalisasi ini diharapkan dapat mendukung optimalisasi peran UPZ masjid sebagai perpanjangan tangan BAZNAS Kukar dalam penghimpunan ZIS di wilayah masing-masing serta memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.Rangkaian pelatihan masih akan berlanjut hingga seluruh kecamatan yang menjadi target terselesaikan, sebagai bentuk komitmen BAZNAS Kukar dalam menghadirkan tata kelola zakat yang profesional, akuntabel, dan berbasis teknologi.
BERITA21/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Lanjutkan Kegiatan Pembinaan UPZ Masjid dan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid di Dua Kecamatan Lainnya
Loa Janan–Kembang Janggut (20/11/25) - BAZNAS Kukar kembali melanjutkan agenda Pembinaan UPZ Masjid dan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid yang sedang digencarkan untuk 15 kecamatan di wilayah Kukar.Pada 20 November 2025, dua tim kembali melanjutkan perjalanan secara bersamaan guna menjangkau dua kecamatan dalam satu waktu, sehingga pemerataan pembinaan keumatan dapat berlangsung lebih cepat dan efektif.Team 1 bertugas di Kecamatan Loa Janan dipimpin oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, didampingi staf amil pelaksana Ahmad Sa’in dan Tegar Sujadi.Pada saat bersamaan, Team 2 bergerak ke Kecamatan Kembang Janggut di bawah pimpinan Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, bersama Koordinator Bapak Ihsan Muslim, serta staf amil pelaksana Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah.Kedua kegiatan diterima dengan baik di masing-masing kecamatan dan melibatkan partisipasi aktif para pengurus masjid, UPZ masjid, dan marbot.Dalam sesi pembinaan, BAZNAS Kukar menekankan pentingnya penguatan peran UPZ masjid sebagai perpanjangan tangan BAZNAS dalam tata kelola zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang akuntabel, tertib administrasi, serta mampu memberikan pelayanan keumatan yang profesional.Pelatihan kemudian dilanjutkan dengan pengenalan dan praktik penggunaan Aplikasi Menara Masjid, platform digital yang disiapkan BAZNAS untuk mempermudah akses informasi masjid, publikasi kegiatan keagamaan, pengelolaan majelis taklim, hingga video kajian.Melalui pelaksanaan serentak di dua kecamatan ini, BAZNAS Kukar berharap UPZ masjid mampu memaksimalkan potensi ZIS sekaligus memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan layanan keumatan.Program pembinaan akan terus dilanjutkan ke kecamatan berikutnya sesuai agenda yang telah dijadwalkan.
BERITA20/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Kerahkan Dua Tim untuk Kegiatan Pembinaan UPZ Masjid dan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid di Dua Kecamatan Sekaligus
Muara Muntai–Tabang (19/11/25) - BAZNAS Kukar kembali melanjutkan rangkaian Pembinaan UPZ Masjid dan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid yang menjadi agenda pembinaan untuk 15 kecamatan di wilayah Kukar.Untuk mempercepat pemerataan pembinaan dan memastikan setiap wilayah mendapatkan pendampingan yang optimal, BAZNAS Kukar mengutus dua tim secara bersamaan pada pelaksanaan 19 November 2025.Team 1 diturunkan ke Kecamatan Muara Muntai dan dipimpin oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, didampingi staf amil pelaksana Ahmad Sa’in dan Tegar Sujadi.Pada waktu yang sama, Team 2 bertugas di Kecamatan Tabang di bawah pimpinan Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, bersama Koordinator, Bapak Ihsan Muslim, serta staf amil pelaksana Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah.Dalam setiap sesi pembinaan, para peserta mendapatkan penjelasan mengenai peran UPZ masjid dalam penguatan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah di tingkat masjid, termasuk tata kelola administrasi, pelaporan, hingga penguatan layanan kepada mustahik.Selain itu, pelatihan Aplikasi Menara Masjid menjadi fokus utama. Aplikasi Menara Masjid, sebuah platform digital yang diluncurkan BAZNAS RI untuk mempermudah akses informasi dan komunikasi masjid di seluruh Indonesia. Aplikasi ini diperkenalkan sebagai sarana digital untuk memudahkan pencatatan transaksi, penyusunan laporan keuangan, dan pelaporan penghimpunan secara terintegrasi dengan BAZNAS Kukar.Seluruh rangkaian kegiatan di Muara Muntai dan Tabang berlangsung lancar berkat dukungan dari pemerintah kecamatan masing-masing, serta antusiasme tinggi dari para pengurus masjid, UPZ masjid, dan marbot yang aktif mengikuti diskusi, tanya jawab, serta praktik penggunaan aplikasi.Kehadiran dua tim secara bersamaan ini diharapkan dapat mempercepat proses penguatan kelembagaan UPZ masjid di seluruh kecamatan, sehingga pelayanan zakat di tingkat masjid dapat berjalan lebih profesional, transparan, dan berbasis teknologi.
BERITA19/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Bersama Ketua DPRD Kutai Kartanegara Resmikan Rumah Layak Huni Baru (RLHB) di Desa Jongkang Kecamatan Loa Kulu
Loa Kulu (16/11/25) – BAZNAS Kukar bersama Ketua DPRD Kutai Kartanegara, Bapak H. Ahmad Yani, ST, M.Si, meresmikan satu unit Rumah Layak Huni Baru (RLHB) di Desa Jongkang, Kecamatan Loa Kulu.Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian dan dukungan nyata bagi keluarga mustahik yang membutuhkan hunian yang lebih layak.Dalam kesempatan tersebut, BAZNAS Kukar diwakili oleh Ketua, Bapak M. Shafik Avicenna, serta Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti. Keduanya hadir bersama Koordinator, Bapak Ihsan Muslim, serta staf amil pelaksana, Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah, yang turut mendampingi prosesi peresmian dan serah terima rumah.Rumah baru yang diserahkan merupakan tempat tinggal bagi Bapak M. Edi Mawandi dan keluarga, yang sebelumnya berdomisili dalam kondisi hunian tidak layak.Dengan bantuan RLHB ini, keluarga penerima kini dapat menikmati rumah yang lebih aman, bersih, dan sehat. Selain itu, hunian baru ini juga memberikan kenyamanan lebih baik untuk menjalankan aktivitas harian dan ibadah secara lebih khusyuk.Program RLHB menjadi salah satu bentuk bantuan langsung BAZNAS Kukar untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang memerlukan tempat tinggal yang layak. Bantuan ini diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi keluarga penerima, khususnya dalam menciptakan lingkungan hidup yang lebih nyaman dan mendukung kesejahteraan keluarga.Peresmian RLHB di Desa Jongkang ini menegaskan komitmen BAZNAS Kukar untuk terus menghadirkan bantuan yang bermanfaat bagi mustahik, sekaligus memperkuat rasa kepedulian sosial di tengah masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara.
BERITA16/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Gelar Pelatihan Aplikasi Menara Masjid dan Pembinaan Peran UPZ Masjid dalam Optimalisasi Pengumpulan ZIS di Kecamatan Loa Kulu
Loa Kulu (14/11/25) - BAZNAS Kukar melaksanakan kegiatan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid dan Pembinaan Peran UPZ Masjid pada 14 November 2025 di Kecamatan Loa Kulu.Kegiatan ini dirancang untuk memperkuat tata kelola Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) melalui peningkatan kapasitas para pengurus UPZ masjid dan kecamatan.BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, yang hadir bersama staf amil pelaksana, Ahmad Sa'ib dan Tegar Sujadi untuk memberikan arahan sekaligus pendampingan teknis kepada para peserta.Pada sesi pertama, peserta mendapatkan Pelatihan Aplikasi Menara Masjid adalah sebuah platform manajemen digital yang dibuat oleh BAZNAS RI untuk membantu masjid dan musala di seluruh Indonesia dalam mengelola Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) secara terintegrasi dan transparan. Kegiatan ini juga diisi dengan Pembinaan Peran UPZ Masjid, yang menekankan pentingnya fungsi UPZ sebagai perpanjangan tangan BAZNAS Kukar dalam pelayanan ZIS di tingkat jamaah.UPZ masjid diharapkan mampu mengoptimalkan penghimpunan ZIS, memperkuat kedekatan dengan muzaki, serta meningkatkan akurasi pendataan mustahik sehingga penyaluran bantuan dapat dilakukan secara lebih tepat sasaran.Dalam arahannya, Bapak Muhammad Zain menegaskan bahwa memperkuat peran UPZ masjid sangat penting untuk memperluas jangkauan pelayanan BAZNAS Kukar hingga ke desa dan kelurahan. UPZ dinilai menjadi garda terdepan dalam menjaga kepercayaan umat melalui pengelolaan ZIS yang amanah, profesional, dan berdampak nyata.Melalui kegiatan ini, BAZNAS Kukar berharap masjid dapat semakin berfungsi sebagai pusat pemberdayaan umat bukan hanya tempat ibadah, tetapi juga pusat peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui optimalisasi pengelolaan ZIS.
BERITA14/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Ketua BAZNAS Kukar Dampingi Sekda Kukar Serahkan Laptop dan Dana Pendidikan untuk Mahasiswa Baru Politeknik Keuangan Negara STAN Asal Kukar
Tangerang (12/11/25) — BAZNAS Kukar menyalurkan bantuan laptop dan dana pendidikan senilai Rp6 juta kepada Reinhard Qadavi Resya, mahasiswa asal Kutai Kartanegara yang berhasil lolos seleksi Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) Tahun 2025.Bantuan ini bersumber dari zakat, infak, dan sedekah (ZIS) Aparatur Sipil Negara (ASN) Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara yang disalurkan melalui BAZNAS Kukar.Melalui program ini, zakat yang dihimpun dari para ASN kembali diwujudkan dalam bentuk manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya di bidang pendidikan.Penyaluran bantuan dilakukan bersamaan dengan kegiatan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dan PKN STAN Jakarta tentang Program Pembibitan Tahun 2025, yang berlangsung di Gedung M lantai 1, Kampus PKN STAN, Tangerang.Dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Dr. Sunggono, menyerahkan langsung bantuan kepada penerima, didampingi oleh Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna, bersama Kepala Bagian Kesra Setkab Kukar, Bapak Dendi Irwan Fahreza, perwakilan Dispora Kukar, serta Koordinator Alumni PKN STAN, Bapak Riza Baichaqi.“Alhamdulillah, bantuan ini merupakan buah dari zakat, infak, dan sedekah yang telah Bapak/Ibu ASN titipkan kepada BAZNAS Kukar. Hari ini kita dapat menyaksikan bersama bahwa zakat tersebut kembali memberikan manfaat bagi masyarakat Kukar sendiri. Harapannya, bantuan ini dapat menjadi dorongan semangat bagi ananda Reinhard Qadavi Resya untuk menempuh pendidikan dengan tekun dan membawa nama baik daerah. Semoga keberkahan ini menjadi amal jariyah bagi semua pihak yang berkontribusi,” ujar Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna.Melalui kegiatan ini, BAZNAS Kukar kembali menegaskan komitmennya untuk menyalurkan zakat secara tepat sasaran, transparan, dan produktif, serta memastikan setiap rupiah zakat yang dititipkan benar-benar memberi manfaat luas bagi masyarakat Kutai Kartanegara.
BERITA12/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar – IZI Kaltim Perluas Dampak Pendayagunaan Zakat melalui Kolaborasi Pembinaan UMKM di Tiga Titik Usaha Kecamatan Loa Janan
Loa Janan (10/11/25) - BAZNAS Kukar bersama Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Kalimantan Timur melaksanakan Program Pembinaan UMKM sebagai upaya memperluas dampak pendayagunaan zakat dan mendorong kemandirian pelaku usaha mikro.Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 10 November 2025, menyasar tiga unit usaha mustahik di Kecamatan Loa Janan, yaitu Lestari Jaya Agung dan Kripik Badendang di Desa Loa Janan Ulu, serta Ampang Dubai di Dusun Batuah Indah, Desa Batuah.Dalam kegiatan ini, BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, didampingi Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim. Melalui kolaborasi tersebut, IZI Kaltim memberikan bantuan uang tunai pembinaan kepada masing-masing UMKM sebagai modal penguatan usaha.Bantuan ini kemudian ditindaklanjuti dengan pendampingan teknis oleh tim gabungan BAZNAS Kukar dan IZI Kaltim, mulai dari asesmen usaha, penguatan manajemen, hingga strategi peningkatan kualitas dan pemasaran produk.Program pembinaan UMKM ini dirancang untuk membantu mustahik mengembangkan usaha secara lebih profesional dan berkelanjutan. Ketiga unit usaha binaan dipilih berdasarkan potensi pertumbuhan dan perannya dalam menggerakkan ekonomi lokal di Kecamatan Loa Janan.Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, menyampaikan bahwa kolaborasi ini menjadi langkah strategis untuk menghadirkan pendayagunaan zakat yang lebih produktif dan berdampak nyata.“Bantuan dari IZI Kaltim dan pendampingan bersama BAZNAS Kukar bukan hanya untuk menambah modal, tetapi membangun pondasi usaha yang lebih kuat agar UMKM mustahik mampu naik kelas dan mandiri,” ujarnya.Melalui program ini, BAZNAS Kukar dan IZI Kaltim menegaskan komitmen bersama untuk memperkuat ekosistem pemberdayaan ekonomi mustahik, sehingga manfaat zakat benar-benar dirasakan oleh masyarakat dan mendorong terciptanya kemandirian yang berkelanjutan di Kabupaten Kutai Kartanegara.
BERITA10/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Sosialisasikan Ekosistem Pendayagunaan dan Penguatan Zakat Community Development di Desa Sidomukti
Muara Kaman (06/11/25) BAZNAS Kukar melaksanakan Sosialisasi Ekosistem Pendayagunaan BAZNAS RI dan BAZNAS Kukar di Desa Sidomukti, Kecamatan Muara Kaman, pada Kamis, 6 November 2025.Kegiatan ini digelar untuk memperkuat tata kelola pendayagunaan zakat sekaligus mendukung keberlanjutan Zakat Community Development (ZCD) yang telah berjalan sejak tahun 2023.BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, bersama Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim, serta didampingi tim dokumentasi mahasiswa PKL UINSI Samarinda, Muhammad Magfirah. Kegiatan diikuti perangkat desa, kelompok tani, relawan, dan para mustahik penerima manfaat program.Dalam sosialisasi tersebut, BAZNAS Kukar menjelaskan konsep ekosistem pendayagunaan yang menekankan pengelolaan berbasis data, perencanaan terukur, dan pendampingan berkelanjutan. Pendekatan ini diharapkan meningkatkan efektivitas program zakat serta memperkuat kapasitas mustahik menuju kemandirian.Desa Sidomukti merupakan salah satu lokasi program ZCD sektor pertanian padi, dengan ruang lingkup pemberdayaan meliputi ekonomi, keagamaan, pendidikan, dan kesehatan.Sejak 2023, masyarakat desa telah merasakan berbagai intervensi seperti pemetaan mustahik, distribusi sarana produksi, sosialisasi program, pendampingan budidaya, hingga penguatan pascapanen dan pemasaran.Dampak program mulai terlihat melalui meningkatnya produktivitas pertanian dan hadirnya produk beras mentik susu wangi sebagai hasil pascapanen mustahik. Selain itu, skema pendanaan ZCD yang bersifat kolektif dan bergulir memungkinkan keuntungan usaha kembali dimanfaatkan untuk pengembangan ekonomi mustahik secara berkelanjutan.Penguatan ekosistem pendayagunaan dan keberlanjutan program ZCD dapat menjadikan Sidomukti sebagai desa berdaya dan mandiri. Dan menegaskan bahwa ZCD bukan sekadar bantuan, tetapi proses pemberdayaan terukur yang mendorong mustahik berkembang hingga mampu menjadi muzaki.Melalui kegiatan ini, BAZNAS Kukar menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan pendayagunaan zakat yang produktif, tepat sasaran, dan berdampak nyata bagi masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara.
BERITA06/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Hadiri Kunjungan Wakil Bupati Kukar ke Bukit Mahoni, Serahkan Bantuan Sembako kepada Mustahik Desa Bangun Rejo
Tenggarong Sebrang (05/11/25) - BAZNAS Kukar turut hadir mendampingi Wakil Bupati Kutai Kartanegara dalam kunjungan ke Objek Wisata Bukit Mahoni, Desa Bangun Rejo, pada Rabu, 5 November 2025.Kunjungan ini merupakan agenda Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara untuk melihat langsung kondisi wilayah sekaligus berdialog dengan masyarakat terkait pengembangan potensi desa dan kebutuhan warga setempat.BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, bersama Wakil Ketua IV, Bapak Sarjono, serta staf amil pelaksana. Dalam kesempatan tersebut, rombongan mengikuti sesi diskusi dan tanya jawab bersama masyarakat, yang membahas sejumlah isu lokal, potensi wisata Bukit Mahoni, serta aspirasi warga terkait kebutuhan sosial dan pemberdayaan.Sebagai bentuk kepedulian sosial, BAZNAS Kukar turut menyalurkan empat paket bantuan sembako program "Kukar Peduli" kepada mustahik Desa Bangun Rejo.Bantuan ini diberikan sebagai dukungan terhadap masyarakat prasejahtera yang membutuhkan, sekaligus menegaskan komitmen BAZNAS Kukar untuk selalu hadir dalam kegiatan yang memberikan dampak langsung bagi warga.Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, menyampaikan bahwa kehadiran BAZNAS Kukar dalam agenda kunjungan pemerintah daerah merupakan bagian dari upaya sinergi untuk memastikan kebutuhan masyarakat dapat tertangani secara lebih cepat dan tepat.“Kami mendukung penuh upaya Pemerintah Daerah dalam membangun desa, termasuk memperhatikan mustahik yang membutuhkan bantuan. Sinergi seperti ini penting agar penyaluran zakat semakin optimal dan memberi manfaat nyata,” ujarnya.Melalui keterlibatannya dalam kunjungan tersebut, BAZNAS Kukar menegaskan komitmen untuk terus berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara, baik dalam kegiatan sosial maupun dalam mendorong pemberdayaan masyarakat di berbagai wilayah desa.
BERITA05/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Wakil Bupati Kutai Kartanegara Resmikan RLHB di Desa Bangun Rejo Hasil Kolaborasi BAZNAS Kukar Bersama BSI KC Kutai Kartanegara
Tenggarong Seberang (05/11/2025) – Wakil Bupati Kutai Kartanegara, Bapak H. Rendi Solihin, meresmikan Rumah Layak Huni Baru (RLHB) di Desa Bangun Rejo, Kecamatan Tenggarong Seberang, pada Rabu (5/11/2025).Bantuan pembangunan rumah ini merupakan hasil kolaborasi antara BAZNAS Kukar dan Bank Syariah Indonesia (BSI) KC Kutai Kartanegara sebagai bagian dari kolaborasi program dalam memberikan hunian layak bagi Mustahik.Peresmian dilaksanakan di kediaman keluarga Bapak Karyani, penerima manfaat program RLHB. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh perwakilan BAZNAS Kukar, yakni Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, dan Wakil Ketua IV, Bapak Sarjono, bersama para staf amil pelaksana. Dari pihak BSI, turut hadir Branch Manager BSI KC Kutai Kartanegara, Ibu Lisa Umami, beserta jajaran manajemen.Program RLHB ini tidak hanya membantu menyediakan tempat tinggal yang layak bagi keluarga kurang mampu, tetapi juga menjadi simbol kepedulian dan semangat gotong royong seluruh pihak dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan berkeadilan.BAZNAS Kukar melalui Program Kukar Peduli terus berupaya menghadirkan manfaat zakat secara nyata bagi masyarakat, baik melalui sinergi dengan lembaga pemerintah maupun mitra strategis seperti BSI.Melalui kolaborasi ini, diharapkan semakin banyak keluarga prasejahtera yang dapat menikmati hunian yang layak, bersih, dan sehat, sehingga mampu menjalani kehidupan dengan lebih tenang serta beribadah dengan penuh kenyamanan.Rumah yang kokoh dan tertata bukan hanya tempat berlindung secara fisik, tetapi juga menjadi ruang tumbuhnya ketenangan, rasa syukur, dan semangat untuk menata kehidupan yang lebih baik dan penuh keberkahan.
BERITA05/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Antar Zakat: UPZ Pengadilan Agama Tenggarong
[Dok. Layanan Jemput Zakat]UPZ / Lokasi : UPZ Pengadilan Agama TenggarongHari, Tanggal : Selasa, 04 November 2025(Amil Bertugas) Maidi, S.Pd.Tak sempat datang? Kami jemput.Ingin menyetor langsung? Kami siap terima.Zakat penghasilan kini lebih mudah dengan layanan Antar dan Jemput Zakat dari BAZNAS Kukar. Gunakan layanan Antar-Jemput Zakat, solusi praktis untuk para Muzaki yang ingin berzakat dengan mudah, aman, profesional, dan tepat sasaran.Hubungi kami melalui HOTLINE PENGUMPULAN BAZNAS via WhatsApp di 0811-461-4499.#BAZNASKukar#OdahBezakatnyaUrangKukar#JemputZakatBAZNASKukar
BERITA04/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kutai Kartanegara melakukan Sosialisasi Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Kecamatan Samboja
Samboja (04/11/2025) – Dalam rangka memperkuat tata kelola zakat di tingkat kecamatan, BAZNAS Kukar melaksanakan kegiatan Sosialisasi Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) serta Unit Pengumpul Zakat (UPZ) sekaligus Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2024 tentang Pengelolaan Zakat dan Evaluasi Kepengurusan UPZ Kecamatan Samboja. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Camat Samboja pada Selasa (4/11/2025).Kegiatan ini dipimpin oleh Sekretaris Camat Samboja dan dihadiri oleh perwakilan RSUD Samboja, para lurah se-Kecamatan Samboja, pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI), pihak puskesmas, serta pengurus Masjid Besar Samboja. BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, didampingi staf amil pelaksana Ahmad Saib.Dalam paparannya, BAZNAS Kukar menyampaikan pentingnya penerapan Perda Zakat sebagai payung hukum dalam pengelolaan zakat di daerah, sekaligus menekankan peran strategis UPZ sebagai garda terdepan penghimpunan dan pendayagunaan zakat di tingkat kecamatan.Selain sosialisasi, kegiatan ini juga menjadi ajang evaluasi kinerja dan kepengurusan UPZ Kecamatan Samboja agar pelaksanaan tugas ke depan dapat berjalan lebih efektif, tertib, dan sesuai ketentuan.BAZNAS Kukar berharap melalui kegiatan ini sinergi antara pemerintah kecamatan, lembaga keagamaan, dan masyarakat semakin kuat, sehingga potensi zakat di wilayah Samboja dapat terkelola secara optimal untuk mendukung kesejahteraan dan pemberdayaan umat di Kutai Kartanegara.
BERITA04/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Perkuat Arah dan Sinergi Kelembagaan, BAZNAS Kukar Gelar Pertemuan Perdana dalam Rangka Penyusunan Rencana Strategis (Renstra)
Tenggarong Seberang (03/11/2025) – BAZNAS Kukar menggelar pertemuan perdana bersama tim pendamping dari Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda dalam rangka penyusunan Rencana Strategis (Renstra) BAZNAS Kutai Kartanegara. Kegiatan ini berlangsung di Kantor BAZNAS Kukar, Senin (3/11/2025).Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna, beserta seluruh jajaran Wakil Ketua dan staf amil pelaksana. Sementara dari pihak UINSI Samarinda, hadir Prof. Dr. Bambang Iswanto, M.H., bersama dua orang anggota tim pendamping.Pertemuan ini menjadi langkah awal dalam proses penyusunan Renstra BAZNAS Kukar yang akan menjadi arah kebijakan dan strategi kelembagaan dalam pengelolaan zakat di daerah.Pembahasan difokuskan pada penyelarasan visi, misi, serta arah program kerja BAZNAS Kukar periode 2022–2027 agar selaras dengan kebutuhan masyarakat dan kebijakan pembangunan daerah Kabupaten Kutai Kartanegara.Melalui pendampingan akademik dari UINSI Samarinda, diharapkan proses penyusunan Renstra ini dapat menghasilkan dokumen strategis yang kuat, aplikatif, dan berdampak nyata. Renstra tersebut nantinya akan menjadi pedoman bagi BAZNAS Kukar dalam menjalankan program penghimpunan, pendistribusian, dan pendayagunaan zakat secara profesional dan berkelanjutan.Dengan dimulainya tahapan awal ini, BAZNAS Kukar berharap penyusunan Renstra 2022–2027 dapat menjadi langkah penting dalam menata arah kerja lembaga agar semakin terarah, profesional, dan berdampak nyata bagi umat.Penyusunan Renstra ini diharapkan tidak hanya menjadi pedoman internal BAZNAS Kukar, tetapi juga bagian dari upaya bersama mendukung arah pembangunan daerah yang berkeadilan dan menyejahterakan masyarakat.Sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara untuk mewujudkan kesejahteraan dan kemandirian umat, BAZNAS Kukar bertekad memperkuat sinergi zakat sebagai instrumen sosial yang berdaya, berkelanjutan, dan membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat Kukar.
BERITA03/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
Dukung Pengelolaan Zakat yang Amanah & Terintegrasi, BAZNAS Kukar Kembangkan Aplikasi “BAZNASetam” sebagai Inovasi Digital Daerah
Tenggarong Seberang (02/11/2025) – Dalam upaya memperkuat tata kelola zakat berbasis digital dan meningkatkan akuntabilitas pengelolaan dana umat, BAZNAS Kukar mengembangkan aplikasi internal bernama SIMBAZetam (Sistem Informasi & Manajemen BAZNAS).Program ini dilaksanakan bekerja sama dengan D-Tech Software dan didampingi langsung oleh BAZNAS Kabupaten Sumedang, yang telah lebih dahulu menerapkan sistem serupa dan menjadi rujukan dalam pengembangan inovasi digital zakat di tingkat daerah.Kegiatan pengembangan dan pelatihan berlangsung sejak 27 Oktober hingga 2 November 2025 di Kantor BAZNAS Kukar, dan diikuti oleh seluruh pimpinan serta staf amil pelaksana.Pendampingan dari BAZNAS Kabupaten Sumedang merupakan tindak lanjut dari studi tiru yang sebelumnya dilakukan oleh BAZNAS Kukar, dengan fokus pada implementasi sistem informasi zakat daerah, tata kelola digital, serta peningkatan kapasitas amil dalam mengoperasikan sistem yang modern dan terintegrasi.Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna, menyampaikan bahwa kehadiran SIMBAZetam merupakan langkah strategis menuju pengelolaan zakat yang lebih efektif, profesional, dan sesuai perkembangan zaman.“Aplikasi ini dikembangkan bukan untuk menggantikan sistem pusat, tetapi menjadi pendamping dan pendukung SIMBA milik BAZNAS RI, sehingga sinergi antara pusat dan daerah dalam pengelolaan zakat dapat berjalan lebih optimal lagi,” ujarnya.Melalui SIMBAZetam, BAZNAS Kukar berupaya mengintegrasikan data muzaki dan mustahik secara real time di seluruh wilayah Kutai Kartanegara. Sistem ini memungkinkan proses penghimpunan, pendistribusian, dan pelaporan zakat dilakukan lebih cepat, transparan, dan terukur, sekaligus memastikan setiap bantuan tersalurkan kepada penerima yang berhak sesuai ketentuan syariah.Melalui pengembangan SIMBAZetam, BAZNAS Kukar berharap dapat memperkuat kepercayaan muzaki, memperluas jangkauan layanan zakat, serta memperkokoh sinergi bersama seluruh pemangku kepentingan demi mewujudkan visi Kukar Idaman Terbaik
BERITA01/11/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan “Kukar Peduli” Kepada Korban Musibah Kebakaran di Dusun Putuk Rejo Desa Persiapan Sumber Rejo
Tenggarong Seberang (29/10/2025) — BAZNAS Kukar menyalurkan bantuan tanggap darurat melalui Program "Kukar Peduli" kepada korban kebakaran yang terjadi di Dusun Putuk Rejo RT 30, Desa Persiapan Sumber Rejo, Kecamatan Tenggarong Seberang.Bantuan diserahkan langsung oleh Wakil Ketua IV BAZNAS Kukar, Bapak Sarjono, didampingi oleh amil pelaksana Ahmad Sa’ib, kepada para korban yang terdampak musibah kebakaran. Dalam penyaluran ini, BAZNAS Kukar menyalurkan bantuan uang tunai bagi 9 kepala keluarga (KK) dengan total 20 jiwa yang terdampak musibah tersebut.Musibah kebakaran yang terjadi pada Sabtu (25/10/2025) siang itu menghanguskan tujuh rumah warga di kawasan Desa Bangun Rejo, RT 30 Simpang Kitadin, Kecamatan Tenggarong Seberang.Berdasarkan informasi dari sambaranews.com, kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik dari salah satu rumah warga. Api cepat membesar dan merambat ke bangunan lain yang sebagian besar terbuat dari kayu sebelum akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.30 WITA.Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian materiel diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Beberapa warga mengalami luka ringan saat berusaha menyelamatkan diri dan barang-barang berharga.Melalui bantuan ini, BAZNAS Kukar berharap dapat membantu meringankan beban para keluarga yang terdampak serta menjadi bukti nyata kehadiran zakat, infak, dan sedekah (ZIS) dalam membantu sesama.Program “Kukar Peduli” merupakan salah satu bentuk penyaluran dana ZIS yang dihimpun dari para muzaki, untuk diberikan secara amanah kepada masyarakat yang membutuhkan.BAZNAS Kukar mengajak seluruh masyarakat untuk terus memperkuat kepedulian sosial dengan menunaikan zakat, infak, dan sedekah melalui lembaga resmi. InsyaAllah, setiap ZIS yang ditunaikan akan dikelola secara amanah, transparan, dan membawa keberkahan bagi pemberi maupun penerima.
BERITA31/10/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Ikut Serta dalam Apel Kesiapsiagaan dan Pelatihan Manajemen Tingkat Dasar BAZNAS Tanggap Bencana se-Kalimantan Timur
Sangatta (29/10/2025) – Dalam rangka memperkuat kapasitas dan koordinasi antarlembaga zakat dalam menghadapi tantangan kebencanaan di Kalimantan Timur, BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Apel Kesiapsiagaan dan Pelatihan Manajemen Tingkat Dasar BAZNAS Tanggap Bencana (BTB).Kegiatan ini dipusatkan di halaman Kantor Bupati Kutai Timur dan dibuka secara resmi oleh Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman, pada Rabu (29/10/2025).Dalam sambutannya, sebagaimana dikutip dari kabaretam.com, Bupati Kutim menyampaikan bahwa penguatan kapasitas relawan dan koordinasi antarlembaga zakat merupakan kunci dalam menghadapi tantangan kemanusiaan di era yang semakin kompleks.“Kami merasa terhormat menjadi tuan rumah kegiatan penting yang memperkuat kolaborasi antar-BAZNAS di Kaltim,” ujarnya.Kegiatan ini diikuti oleh 73 peserta dari 10 kabupaten/kota se-Kalimantan Timur dan berlangsung selama empat hari, mencakup pelatihan manajemen kebencanaan, praktik lapangan, serta penguatan jejaring relawan zakat di tingkat daerah.BAZNAS Kukar turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut dengan mengirimkan perwakilan, yakni Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim, dan Dwi Prasetyo, bersama unsur relawan BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) Al-Muhajirin Bakungan.Melalui keikutsertaan ini, BAZNAS Kukar menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat peran zakat dalam misi kemanusiaan, khususnya di bidang penanggulangan bencana.Partisipasi ini diharapkan menjadi bagian dari upaya mewujudkan respons kebencanaan yang cepat, profesional, dan berlandaskan nilai-nilai kemanusiaan serta ukhuwah Islamiyah.BAZNAS Kukar meyakini bahwa kesiapsiagaan terhadap bencana merupakan bentuk nyata dari pengelolaan zakat yang membawa manfaat luas, tidak hanya membantu pemulihan fisik, tetapi juga memperkuat ketahanan sosial dan spiritual masyarakat.
BERITA29/10/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Kirim Tiga Amil Pelaksana untuk Ikuti Sertifikasi Nasional dalam Rangka Standarisasi Kompetensi Pengelolaan Zakat
Jakarta (27/10/2025) – Dalam upaya meningkatkan kualitas dan profesionalisme sumber daya manusia (SDM) pengelola zakat, BAZNAS Kukar mengirimkan tiga orang amil pelaksana untuk mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Amil Zakat Nasional yang diselenggarakan oleh Pusdiklat BAZNAS bekerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) BAZNAS.Kegiatan ini berlangsung pada Senin hingga Kamis, 27–30 Oktober 2025, bertempat di Gedung BAZNAS Institute, Jakarta, dengan skema Kualifikasi Tiga Bidang Pengelolaan Zakat.Dari BAZNAS Kukar, peserta yang mengikuti sertifikasi yaitu Ahmad Sholihin dan Liana Maaidah dari Bidang II: Pendistrbusian dan Pendayagunaan, serta Kurniawan dari Bidang III: Keuangan dan Pelaporan.Program sertifikasi ini menjadi langkah penting dalam memastikan kompetensi dan legalitas amil zakat agar memiliki kemampuan sesuai standar nasional pengelolaan zakat. Melalui kegiatan ini, para peserta dibekali pemahaman mendalam mengenai prinsip tata kelola zakat yang amanah, transparan, dan akuntabel sesuai syariat Islam.Partisipasi BAZNAS Kukar dalam kegiatan ini juga menjadi wujud nyata komitmen lembaga dalam meningkatkan kapasitas dan profesionalisme amil zakat di Kabupaten Kutai Kartanegara.Dengan peningkatan kompetensi ini, diharapkan BAZNAS Kukar dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada para muzaki dan mustahik, serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan zakat yang berstandar nasional.
BERITA27/10/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kutai Kartanegara melakukan Sosialisasi ZIS dan UPZ di Forum Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP se-Kutai Kartanegara
Tenggarong (23/10/2025) – Dalam upaya memperkuat sinergi dengan lembaga pendidikan dan menumbuhkan semangat berzakat di kalangan pendidik, BAZNAS Kukar melaksanakan Sosialisasi Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) serta Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dalam kegiatan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP se-Kukar, Kamis (23/10/2025) di Aula SMP Negeri 1 Tenggarong.Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna, bersama Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, didampingi oleh staf amil pelaksana.Dalam kesempatan tersebut, BAZNAS Kukar menyampaikan pentingnya pengelolaan zakat, infak, dan sedekah secara terstruktur melalui pembentukan UPZ sekolah, agar penyaluran dana umat dapat dilakukan lebih terarah, profesional, dan sesuai syariat Islam.Melalui forum ini, BAZNAS Kukar mengajak para kepala sekolah untuk turut menjadi bagian dari gerakan zakat di dunia pendidikan. Pembentukan UPZ di sekolah tidak hanya menjadi wadah bagi guru dan tenaga kependidikan dalam menunaikan ZIS, tetapi juga dapat menjadi sarana edukasi dan pengenalan nilai-nilai zakat, infak, dan sedekah di kalangan peserta didik.Dengan demikian, semangat kepedulian sosial dan kedermawanan dapat tumbuh sejak dini di lingkungan sekolah. BAZNAS Kukar menegaskan bahwa lembaga ini bukanlah tujuan akhir, melainkan “sepatu” bagi para muzaki dalam menyalurkan amanah zakat, infak, dan sedekahnya.Melalui perantara ini, setiap kebaikan yang ditunaikan akan sampai kepada mereka yang berhak, dengan penuh amanah dan keberkahan.Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah berkelanjutan BAZNAS Kukar untuk memperluas edukasi dan kolaborasi lintas sektor, khususnya dunia pendidikan, sebagai wujud nyata penguatan gerakan zakat yang berkeadilan, transparan, dan membawa kemaslahatan bagi seluruh umat di Kabupaten Kutai Kartanegara.
BERITA23/10/2025 | Humas BAZNAS Kukar
BAZNAS Kukar Gelar Rapat Koordinasi Daerah UPZ 2025: Perkuat Sinergi dan Optimalisasi Pengelolaan Zakat di Kabupaten Kutai Kartanegara
Tenggarong (22/10/2025) – Dalam rangka memperkuat koordinasi dan sinergi pengelolaan zakat, infak, dan sedekah (ZIS), BAZNAS Kukar menyelenggarakan Rapat Koordinasi Daerah (RAKORDA) Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Tahun 2025 bertema “Sinergi Pemangku Kepentingan dalam Optimalisasi Pengumpulan dan Pendayagunaan ZIS untuk Mendukung Visi Kukar Idaman Terbaik.”Kegiatan yang digelar pada Selasa (22 Oktober 2025) di Ruang Serba Guna DPRD Kutai Kartanegara ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kukar, Dr. H. Sunggono, M.M mewakili Bupati Kukar.Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa zakat memiliki potensi besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Komitmen ini diwujudkan melalui Perda Nomor 3 Tahun 2024 tentang Pengelolaan Zakat pada BAZNAS Daerah, yang memperkuat tata kelola zakat agar lebih profesional, transparan, dan tepat sasaran.Sekda Kukar menegaskan pentingnya optimalisasi peran BAZNAS dan UPZ sebagai garda terdepan dalam penghimpunan ZIS, baik di lingkungan ASN, BUMD, perusahaan, maupun masyarakat.“Tanpa kerja keras dan dedikasi UPZ, optimalisasi pengumpulan zakat sulit dicapai,” ujarnya.Kegiatan ini diikuti lebih dari 120 peserta dari unsur OPD, kecamatan, desa, instansi vertikal, dan BUMD. Selain Sekda Kukar, hadir pula narasumber KH. Askin Bahar (Ketua PCNU Kukar), Dendy Irwan Fahriza (Kabag Kesra Setkab Kukar), serta Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna yang menyampaikan materi penguatan peran UPZ dan strategi optimalisasi penghimpunan serta pendayagunaan ZIS.Sebagai bentuk apresiasi, BAZNAS Kukar memberikan penghargaan kepada UPZ Teraktif Tahun 2025 dalam empat kategori, yaitu OPD, Kecamatan/Desa, Instansi Vertikal, dan BUMD, serta menyerahkan bantuan operasional dan pembinaan bagi UPZ Kecamatan sebagai bentuk dukungan kelembagaan zakat di wilayah.RAKORDA UPZ 2025 menjadi momentum penting bagi BAZNAS Kukar untuk memperkuat sinergi lintas sektor, meneguhkan komitmen bersama, dan mengoptimalkan potensi zakat sebagai instrumen pembangunan umat yang berkeadilan dan berkeberkahan di Kabupaten Kutai Kartanegara.
BERITA21/10/2025 | Humas BAZNAS Kukar

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
Info Rekening Zakat
