WhatsApp Icon

Bupati Kukar Resmikan Penyerahan Bantuan Gerobak Motor Program ZCD Hasil Kolaborasi BAZNAS Kukar dan BAZNAS Prov. Kalimantan Timur

23/12/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS Kukar

Bagikan:URL telah tercopy
Bupati Kukar Resmikan Penyerahan Bantuan Gerobak Motor Program ZCD Hasil Kolaborasi BAZNAS Kukar dan BAZNAS Prov. Kalimantan Timur

Dokumentasi Humas BAZNAS Kukar

BAZNAS Kukar bersama BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan peresmian dan penyerahan bantuan 20 unit gerobak motor melalui Program Zakat Community Development (ZCD), pada Selasa (23/12).

Kegiatan diawali dengan peresmian dan penyerahan unit motor di Kantor BAZNAS Kukar, kemudian bantuan tersebut dilepas dan dikonvoi secara beriringan menuju lokasi peresmian Jembatan Kedaton Agung sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Bupati Kutai Kartanegara.

Pada rangkaian acara peresmian Jembatan Kedaton Agung, Bupati Kutai Kartanegara secara simbolis meresmikan penyerahan bantuan gerobak motor Program ZCD, yang disaksikan oleh Wakil Bupati Kutai Kartanegara, Sekretaris Daerah, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara.

Program ZCD ini merupakan hasil kolaborasi antara BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur, yang menyediakan unit kendaraan bermotor, dan BAZNAS Kukar, yang melengkapi dengan gerobak usaha. Bantuan disalurkan kepada 20 mustahik dengan beragam jenis usaha, mulai dari penjual mie ayam, pentol, hingga sayur mayur, yang selama ini menjadi sumber penghidupan utama mereka.

Zakat Community Development (ZCD) merupakan program pendayagunaan zakat berbasis pemberdayaan masyarakat yang berfokus pada penguatan ekonomi mustahik secara berkelanjutan melalui pendekatan komunitas. Dalam pelaksanaannya, program ini tidak hanya menyalurkan bantuan usaha produktif, tetapi juga akan terus dipantau dan dievaluasi guna memastikan keberlanjutan usaha serta peningkatan kapasitas dan kemandirian mustahik.

Ketua BAZNAS Kukar, Bapak M. Shafik Avicenna, menyampaikan bahwa bantuan gerobak motor Program ZCD merupakan bentuk pemanfaatan zakat secara produktif yang diharapkan mampu mendorong mustahik berkembang secara bertahap "dari mustahik menjadi muzakki".

Sementara itu, Wakil Ketua II BAZNAS Kukar, Ibu Wiwik Angranti, menegaskan bahwa program ini merupakan salah satu wujud nyata dari zakat, infak, dan sedekah yang dititipkan masyarakat melalui BAZNAS Kukar untuk mendorong kemandirian ekonomi mustahik.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat