WhatsApp Icon

BAZNAS Kukar Perkuat Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) Berbasis Masjid melalui Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Imam dan Marbot

12/01/2026  |  Penulis: Humas BAZNAS Kukar

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Kukar Perkuat Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) Berbasis Masjid melalui Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Imam dan Marbot

Dokumentasi Humas BAZNAS Kukar

Tenggarong Seberang (12/01/26) — BAZNAS Kukar terus melakukan penguatan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) berbasis masjid melalui penandatanganan perjanjian kerja sama dengan imam dan marbot masjid. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan BAZNAS Kukar dalam meningkatkan peran masjid sebagai pusat ibadah sekaligus pusat pemberdayaan umat.

Penguatan tersebut dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari kegiatan Sosialisasi Program Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan dan UPZ Masjid yang telah dilaksanakan sebelumnya. Melalui sosialisasi tersebut, BAZNAS Kukar menyampaikan pemahaman mengenai peran, fungsi, dan mekanisme UPZ Masjid dalam mendukung pengelolaan ZIS yang tertib, amanah, dan terkoordinasi.

Proses penandatanganan perjanjian kerja sama dengan imam dan marbot masjid dilaksanakan secara bertahap. Para imam dan marbot datang secara bergantian ke Kantor BAZNAS Kukar sesuai dengan kesiapan masing-masing masjid, sehingga tidak dikemas dalam bentuk kegiatan seremoni serentak.

Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain menyampaikan bahwa pola bertahap tersebut bertujuan untuk memastikan setiap imam dan marbot memahami peran dan tanggung jawabnya dalam mendukung pengelolaan UPZ Masjid. Dengan keterlibatan langsung imam dan marbot, diharapkan pendataan, penghimpunan, hingga pendistribusian ZIS dapat berjalan lebih optimal dan tepat sasaran.

BAZNAS Kukar berharap, penguatan kerja sama ini dapat semakin memperkuat sinergi antara BAZNAS dan masjid-masjid di Kabupaten Kutai Kartanegara, khususnya dalam mendukung pelaksanaan program-program keummatan dan pelayanan kepada masyarakat secara berkelanjutan.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat