Kukar Peduli

BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan “Kukar Peduli” Dalam Rangkaian Safari Subuh Bupati Kutai Kartanegara di Masjid Al Hikmah Kelurahan Melayu

17/04/2025 | Humas BAZNAS Kukar

Tenggarong (16/04/25) — Dalam rangkaian kegiatan Safari Subuh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara yang digelar di Masjid Al-Hikmah Muhammadiyah, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, BAZNAS Kukar menyalurkan bantuan program “Kukar Peduli” kepada empat mustahik.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 04.30 WITA ini turut dirangkaikan dengan Pengukuhan Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara Masa Bakti 2025–2030. Usai sholat subuh berjamaah dan prosesi pengukuhan, BAZNAS Kukar melanjutkan agenda dengan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada para penerima manfaat. Bantuan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan BAZNAS Kukar untuk hadir langsung di tengah masyarakat, khususnya dalam momen-momen keagamaan yang sarat makna kebersamaan dan kepedulian.

BAZNAS Kukar diwakili langsung oleh Ketua, M. Shafik Avicenna, didampingi oleh Wakil Ketua I Muhammad Zain, Wakil Ketua II Wiwik Angranti, serta tim amil pelaksana Ahmad Sholihin, Ihsan Muslim, dan Liana Maaidah. Penyaluran ini merupakan bagian dari program rutin yang terus dikawal BAZNAS Kukar dalam mendukung masyarakat yang membutuhkan bantuan, baik dari sisi ekonomi maupun spiritual.

“Program Kukar Peduli bukan hanya soal bantuan, tapi tentang hadirnya perhatian dan empati dari kita semua kepada sesama. Dan kami bersyukur bisa terus diberi kepercayaan untuk menjalankan amanah ini dari para Mustahik yang sudah menitipkan Zakat, Infak dan Sedekahnya di BAZNAS Kukar,” ujar M. Shafik Avicenna di sela kegiatan.

Wakil Ketua II BAZNAS Kukar, Wiwik Angranti, juga mengajak masyarakat untuk tidak ragu dalam menyalurkan ZIS melalui BAZNAS Kukar. “Kami terus berkomitmen untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam setiap penyaluran. Bukti nyatanya bisa dilihat langsung hari ini. Bagaimana ZIS yang dititipkan ke BAZNAS Kukar benar-benar sampai kepada yang berhak,” tegasnya.

Momen ini tak hanya memperkuat sinergi antarlembaga, tapi juga menumbuhkan semangat gotong royong yang menjadi fondasi utama pembangunan daerah.

KABUPATEN KUKAR

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12