Sahur on the Road

Terima Kasih Para Munfiqin, BAZNAS Kukar Salurkan Hidangan “Sahur on the Road” Sebagai Penutup Malam Terakhir 30 Ramadhan 1446 Hijriah

30/03/2025 | Humas BAZNAS Kukar

utai Kartanegara (30/03/25) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di penghujung bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, BAZNAS Kukar kembali menyalurkan hidangan sahur melalui program "Sahur on the Road". Kegiatan ini menjadi momen berbagi dengan mereka yang membutuhkan, sekaligus wujud nyata kepedulian terhadap sesama.

Pada malam ke-30 Ramadhan, staf amil pelaksana BAZNAS Kukar menyalurkan makanan sahur ke beberapa titik, di antaranya Pondok Pesantren Al Imam Asy Syafi’i Tenggarong, Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kecamatan Tenggarong, Masjid Jami' KH. Muhammad Sadjid Tenggarong, Masjid Al Hikmah di Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu, serta petugas Satpol PP yang sedang bertugas malam di kantor.

Para santri, petugas pemadam kebakaran, jamaah masjid, hingga personel Satpol PP yang menjalankan tugas malam menyambut dengan penuh rasa syukur atas kepedulian yang diberikan. Para santri, petugas pemadam kebakaran, hingga satpol PP yang bertugas, serta jamaah yang menjalani ibadah malam menyambut dengan penuh rasa syukur atas kepedulian yang diberikan.


BAZNAS Kukar menyampaikan rasa terima kasih kepada para Munfiqin, para dermawan yang telah berinfaq dalam program ini. Alhamdulillah, berkat dukungan dari masyarakat, kita dapat menutup Ramadhan dengan berbagi keberkahan kepada mereka yang membutuhkan. Semoga amal kebaikan ini menjadi pahala yang terus mengalir bagi kita semua.

Kegiatan "Sahur on the Road" ini tidak hanya menjadi simbol kepedulian sosial, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara sesama umat Muslim. Diharapkan semangat berbagi ini terus berlanjut, membawa berkah bagi masyarakat Kutai Kartanegara, bahkan setelah bulan Ramadhan berakhir.

KABUPATEN KUKAR

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12