Rapat Kerja Semester I Tahun 2025 Masih Berlangsung, Evaluasi Kinerja dan Perencanaan Empat Bidang di BAZNAS Kukar Terus Dimatangkan
24/07/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Rapat Kerja
Tenggarong Seberang (24/07/25) – Rapat Kerja Semester I Tahun 2025 BAZNAS Kukar terus berlanjut dan kini memasuki hari kedua, Kamis, 24 Juli 2025. Kegiatan yang dipusatkan di Kantor BAZNAS Kukar, Tenggarong Seberang ini menjadi forum untuk membahas capaian dan rencana program kerja dari seluruh bidang pelaksana.
Hari kedua difokuskan pada sesi pemaparan dari Bidang III (Perencanaan, Keuangan, dan Pelaporan) dan Bidang IV (Administrasi, SDM, dan Umum). Kedua bidang ini memiliki peran penting dalam mendukung kelancaran manajemen kelembagaan, mulai dari perencanaan dan pelaporan anggaran, hingga penguatan sistem administrasi dan pengelolaan sumber daya amil.
Bidang III dikoordinasikan oleh Wakil Ketua III, Bapak Ahmad Zubaidi, sementara Bidang IV berada di bawah tanggung jawab Wakil Ketua IV, Bapak Sarjono. Masing-masing menyampaikan laporan kinerja Semester I Tahun 2025 serta rancangan program Semester II, sebagaimana terjadwal dalam agenda rapat kerja.
Sebelumnya, pada hari pertama (23 Juli 2025), telah berlangsung pemaparan dari Bidang I (Pengumpulan) dan Bidang II (Pendistribusian dan Pendayagunaan) yang masing-masing dikoordinasikan oleh Wakil Ketua I, Bapak Muhammad Zain, dan Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti. Kedua bidang memaparkan hasil pengelolaan program selama enam bulan terakhir dan menyusun rencana pelaksanaan program zakat untuk sisa tahun berjalan.
Kegiatan rapat kerja dijadwalkan akan berakhir pada Jumat (25/7) dengan agenda penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Tahun 2026. Ketua BAZNAS Kukar, M. Shafik Avicenna, menyampaikan bahwa forum ini diharapkan menjadi ruang bersama untuk memperbaiki sistem kerja, memperkuat sinergi antarbidang, serta memastikan program-program yang dirancang benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat.
Berita Lainnya
Ringankan Beban Pascakebakaran, BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Berupa Uang Tunai kepada 7 Kepala Keluarga Mustahik Terdampak di Anggana
Hadirkan Rumah Layak untuk Mustahik, BAZNAS Kukar Resmikan Dua Unit RLHB Hasil Program Kolaborasi Bersama Bank Kaltimtara di Kelurahan Karya Merdeka
Ketua BAZNAS Kukar Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Dukung Penguatan Kerukunan dan Sinergi Keumatan
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Sembako bagi Lansia dan Stunting pada Tabligh Akbar Peringatan Hari Ibu dan Sambut Tahun Baru 2026
BAZNAS Kukar Perkuat Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) Berbasis Masjid melalui Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Imam dan Marbot
Bangun Mindset, Tingkatkan Nilai Tambah Produk, BAZNAS Kukar Gelar Bimtek UMKM Mikro untuk Hadapi Peluang Usaha Tahun 2026

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
