Peringati Harhubnas 2025, BAZNAS Kukar Bersama Dishub Kukar Tebar Manfaat bagi Mustahik Melalui Bantuan Sembako dan Program Khitanan Massal
16/09/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Dokumentasi Humas BAZNAS Kukar
Tenggarong (16/09/25) – Dalam rangka menyambut Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2025 yang diperingati setiap 17 September, Dinas Perhubungan Kutai Kartanegara menggandeng BAZNAS Kukar menggelar aksi sosial pada Selasa, 16 September 2025.
Kegiatan berlangsung di Kantor Dishub Kukar, Jalan Pesut No. 130, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, dan dihadiri puluhan penerima manfaat.
Dua agenda utama mewarnai kegiatan ini. Pertama, penyaluran bantuan paket sembako untuk 15 mustahik yang merupakan bagian dari Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Dishub Kukar. Kedua, pelaksanaan khitanan massal program “Kukar Sehat” yang diikuti 33 anak.
Masing-masing peserta khitan mendapatkan bingkisan dalam totebag berisi sarung, songkok/kopiah, makanan ringan, dan susu dari BAZNAS Kukar, serta Al-Qur’an dari Dishub Kukar. Selain itu, anak-anak juga menerima santunan uang tunai sebesar Rp100.000.
Kepala Dishub Kukar, Ahmad Junaidi, S.Pd., MM., yang memimpin jalannya kegiatan, menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin dengan BAZNAS Kukar. Menurutnya, Harhubnas bukan hanya seremonial, tetapi juga momentum untuk menumbuhkan kepedulian sosial.
Sementara itu, dari pihak BAZNAS Kukar hadir Ketua, M. Shafik Avicenna, dan Wakil Ketua II, Wiwik Angranti, didampingi staf amil pelaksana Ahmad Sholihin dan Muthia Azahra. BAZNAS Kukar menegaskan bahwa kolaborasi dengan berbagai instansi merupakan upaya memperluas jangkauan manfaat zakat bagi masyarakat.
Suasana kegiatan berlangsung penuh keakraban. Anak-anak tampak ceria setelah menjalani khitan, sementara para mustahik penerima sembako menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan.
Kolaborasi Dishub dan BAZNAS Kukar ini diharapkan menjadi contoh sinergi yang terus berlanjut demi kesejahteraan masyarakat Kukar.
Berita Lainnya
BAZNAS Kukar Bersama Sekcam Sebulu Resmikan Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB) Kediaman Keluarga Bapak Muliansyah di Desa Segihan
Antar Zakat: Muzakki Bapak Susanto & Ibu Norlaila
Bupati Kukar Resmikan Penyerahan Bantuan Gerobak Motor Program ZCD Hasil Kolaborasi BAZNAS Kukar dan BAZNAS Prov. Kalimantan Timur
BAZNAS Kukar Terima Donasi Kemanusiaan untuk Korban Bencana Sumatera dari Komunitas KitaPEDULI #dariKITAuntukSumatera
BAZNAS Kukar Perkuat Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) Berbasis Masjid melalui Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Imam dan Marbot
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Sembako bagi Lansia dan Stunting pada Tabligh Akbar Peringatan Hari Ibu dan Sambut Tahun Baru 2026

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
