BAZNAS Kukar Salurkan Program “Z-Ifthar” di Pondok Pesantren Daarurrahman Desa Sumber Sari Kecamatan Loa Kulu
18/03/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Z-Ifthar
Loa Kulu (18./03/25) – BAZNAS Kukar kembali menyalurkan program “Z-Ifthar” dalam rangka berbagi keberkahan di bulan suci Ramadhan. Pada Selasa, 19 Maret 2025, sebanyak 76 porsi hidangan berbuka puasa disalurkan di Pondok Pesantren Daarurrahman, Desa Sumber Sari, Kecamatan Loa Kulu.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Ketua II BAZNAS Kukar, Ibu Wiwik Angranti, yang turut didampingi oleh staf amil pelaksana, Liana Maaidah, Maidi, dan Ahmad Sa'ib. Program Z-Ifthar di Ponpes Daarurrahman merupakan hasil kolaborasi antara BAZNAS Kukar dengan Gerakan Sedekah Rombongan (GSR) Kukar yang diketuai oleh Hj. Ulfa. Kolaborasi ini telah berjalan selama tiga tahun, membawa manfaat bagi masyarakat Kukar.
Dalam kesempatan ini, Ibu Wiwik Angranti menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas terselenggaranya program ini. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi para santri yang menjalankan ibadah puasa. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, khususnya para Munfiqin yang telah mendonasikan rezekinya untuk mendukung program ini,” ujarnya.
Di akhir kegiatan, BAZNAS Kukar mengucapkan terima kasih kepada para Munfiqin yang telah berpartisipasi dalam Hidangan Berkah Ramadhan kali ini.
“Semoga setiap kebaikan yang diberikan mendapatkan balasan berlipat ganda dari Allah SWT dan menjadi keberkahan bagi kita semua,” tutup Ibu Wiwik Angranti.
BAZNAS Kukar juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Gerakan Sedekah Rombongan (GSR) yang telah membersamai BAZNAS Kukar selama bertahun-tahun dalam menebar manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.
Berita Lainnya
Bupati Kukar Resmikan Penyerahan Bantuan Gerobak Motor Program ZCD Hasil Kolaborasi BAZNAS Kukar dan BAZNAS Prov. Kalimantan Timur
BAZNAS Kukar Perkuat Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) Berbasis Masjid melalui Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Imam dan Marbot
BAZNAS Kukar Bersama Sekcam Sebulu Resmikan Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB) Kediaman Keluarga Bapak Muliansyah di Desa Segihan
Ketua BAZNAS Kukar Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Dukung Penguatan Kerukunan dan Sinergi Keumatan
Antar Zakat: UPZ Dinas Pekerjaan Umum Kab. Kutai Kartanegara
Ringankan Beban Pascakebakaran, BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Berupa Uang Tunai kepada 7 Kepala Keluarga Mustahik Terdampak di Anggana

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
