BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Transportasi Kepada Siswa/i Penerima Beasiswa Pendidikan Pemda Kukar di SMK Wikrama 1 Garut
05/07/2024 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Program Kukar Cerdas
Kutai Kartanegara, Jumat (5/6) BAZNAS Kukar menghadiri Penandatanganan Perjanjian Kesepakatan Antara Siswa/i dengan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara serta Pelepasan pemberangkatan mereka untuk menimba ilmu di SMK Wikrama Garut, Jawa Barat yang dipimpin langsung oleh Kepala Bagian Kesra Pemkab Kukar Dendy Irwan Fahreza.
Sebanyak 10 siswa/i lulusan beberapa SMP di Kab. Kutai Kartanegara menerima beasiswa pendidikan untuk melanjutkan pendidikan di SMK Wikrama Garut, Jawa Barat. Beasiswa ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Kukar untuk meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM).
Dari informasi yang dihimpun, para pelajar yang menerima beasiswa ini, nantinya akan mengenyam pendidikan di SMK Wikrama Garut hingga lulus. Mereka akan dibiayai secara tuntas, dimana setiap anak dialokasikan sebesar Rp. 35.000.000/tahun, termasuk biaya hidup dan laptop.
Dalam kesempatan ini BAZNAS Kukar menyalurkan bantuan kepada 7 orang siswa/i tidak mampu yang memiliki kendala dalam biaya transportasi dari Tenggarong menuju sekolah tujuan. Besarnya bantuan adalah Rp. 1.500.000 per anak, sehingga total bantuan sebesar Rp. 10.500.000. Penyerahan bantuan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua BAZNAS Kukar, M Shafik Avicenna.
Ketua BAZNAS Kukar, menyatakan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari upaya BAZNAS Kukar ikut berperan aktif dalam peningkatan kualitas pendidikan di Kutai Kartanegara dalam program Kukar Cerdas. “Kami berharap bantuan ini dapat membantu para siswa/i untuk meraih pendidikan yang lebih baik dan membuka peluang bagi masa depan mereka. BAZNAS Kukar selalu siap mendukung program-program pendidikan yang bermanfaat bagi masyarakat Kutai Kartanegara,” ujarnya.
"Harapannya sedikit bantuan dari BAZNAS Kukar ini bisa meringankan beban dari orang tua siswa/i yang akan berangkat ke SMK Wikrama Garut. Sampai disana tinggal fokus belajar dengan sungguh-sungguh, karena kesempatan beasiswa ini tidak semua orang bisa mendapatkannya. Kalian adalah orang-orang pilihan terbaik dari yang baik." sambung Wakil Ketua II BAZNAS Kukar, Wiwik Angranti.
Berita Lainnya
Sambut 2026, BAZNAS Kukar Laksanakan Sosialisasi Program UPZ Kecamatan dan UPZ Masjid untuk Penguatan Pengelolaan ZIS
Ketua BAZNAS Kukar Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Dukung Penguatan Kerukunan dan Sinergi Keumatan
Jemput Zakat: UPZ Dinas Kelautan & Perikanan Kab. Kukar
BAZNAS Kukar Terima Donasi Kemanusiaan untuk Korban Bencana Sumatera dari Komunitas KitaPEDULI #dariKITAuntukSumatera
Ramadhan di Depan Mata, BAZNAS Kukar Mulai Sosialisasikan Program “Hidangan Berkah Ramadhan” sebagai Wujud Kepedulian kepada Sesama
Antar Zakat: Muzakki Bapak Susanto & Ibu Norlaila

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
