BAZNAS Kukar Kembali Salurkan Program “Z-Ifthar” Kali Ini di Pondok Pesantren Al Imam Asy Syafi'i Kecamatan Tenggarong
13/03/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Z-Ifthar
Tenggarong (13/03/25) – BAZNAS Kukar kembali menyalurkan program "Hidangan Berkah Ramadhan", Z-Ifthar kali ini di Pondok Pesantren Al Imam Asy Syafi'i yang berlokasi di Jl. Gn. Triyu 2, Loa Ipuh, Kecamatan Tenggarong.
Penyaluran bantuan ini diwakili oleh Wakil Ketua II BAZNAS Kukar, Ibu Wiwik Angranti, didampingi oleh staf amil pelaksana, Sapryadi Parola, Dita Semayangsari, dan Muthia Azahra. Sebanyak 85 paket hidangan berbuka puasa disalurkan kepada para santri dan pengurus pondok sebagai bentuk kepedulian dalam menyemarakkan bulan suci Ramadhan.
Ibu Wiwik Angranti menyampaikan bahwa program ini bukan hanya sekadar berbagi makanan, tetapi juga membawa kebahagiaan di bulan Ramadan. "Kami ingin para santri bisa merasakan nikmatnya berbuka puasa dengan hidangan yang layak. Senang rasanya melihat mereka tersenyum dan menikmati makanan ini bersama. Semoga berkahnya juga mengalir kepada para Munfiqin yang telah berkontribusi," ujarnya.
Program Z-Ifthar merupakan salah satu upaya BAZNAS Kukar dalam menghadirkan keberkahan Ramadhan dengan berbagi hidangan berbuka puasa kepada masyarakat yang membutuhkan, termasuk para santri di pondok pesantren.
Dengan adanya program ini, diharapkan dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi para penerima, serta mempererat Ukhuwah Islamiyah di tengah bulan penuh berkah ini. BAZNAS Kukar juga mengucapkan terima kasih kepada para Munfiqin yang telah berdonasi dalam program Hidangan Berkah Ramadan kali ini. Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda.
Berita Lainnya
Ringankan Beban Pascakebakaran, BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Berupa Uang Tunai kepada 7 Kepala Keluarga Mustahik Terdampak di Anggana
Momentum Isra Mi’raj, BAZNAS Kukar Hadiri Undangan UPZ Al-Ikhlas Muara Badak Sekaligus Terima Dana Bantuan Bencana Banjir Sumatera
Antar Zakat: UPZ Dinas Pekerjaan Umum Kab. Kutai Kartanegara
BAZNAS Kukar Bersama Camat Marang Kayu Resmikan Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB) Kediaman Keluarga Bapak Pardin di Desa Makarti
Wakil Bupati Kukar Resmikan RLHB BAZNAS Kukar di Desa Pela, Keluarga Ibu Ningsih Terima Hunian Baru dan Dukungan Usaha Kedai Berkah
Antar Zakat: Muzakki Bapak Susanto & Ibu Norlaila

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
