BAZNAS Kukar Ikut Serta dalam Apel Kesiapsiagaan dan Pelatihan Manajemen Tingkat Dasar BAZNAS Tanggap Bencana se-Kalimantan Timur
29/10/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Apel Kesiapsiagaan dan Pelatihan Manajemen Tingkat Dasar BAZNAS Tanggap Bencana (BTB)
Sangatta (29/10/2025) – Dalam rangka memperkuat kapasitas dan koordinasi antarlembaga zakat dalam menghadapi tantangan kebencanaan di Kalimantan Timur, BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Apel Kesiapsiagaan dan Pelatihan Manajemen Tingkat Dasar BAZNAS Tanggap Bencana (BTB).
Kegiatan ini dipusatkan di halaman Kantor Bupati Kutai Timur dan dibuka secara resmi oleh Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman, pada Rabu (29/10/2025).
Dalam sambutannya, sebagaimana dikutip dari kabaretam.com, Bupati Kutim menyampaikan bahwa penguatan kapasitas relawan dan koordinasi antarlembaga zakat merupakan kunci dalam menghadapi tantangan kemanusiaan di era yang semakin kompleks.
“Kami merasa terhormat menjadi tuan rumah kegiatan penting yang memperkuat kolaborasi antar-BAZNAS di Kaltim,” ujarnya.
Kegiatan ini diikuti oleh 73 peserta dari 10 kabupaten/kota se-Kalimantan Timur dan berlangsung selama empat hari, mencakup pelatihan manajemen kebencanaan, praktik lapangan, serta penguatan jejaring relawan zakat di tingkat daerah.
BAZNAS Kukar turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut dengan mengirimkan perwakilan, yakni Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim, dan Dwi Prasetyo, bersama unsur relawan BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) Al-Muhajirin Bakungan.
Melalui keikutsertaan ini, BAZNAS Kukar menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat peran zakat dalam misi kemanusiaan, khususnya di bidang penanggulangan bencana.
Partisipasi ini diharapkan menjadi bagian dari upaya mewujudkan respons kebencanaan yang cepat, profesional, dan berlandaskan nilai-nilai kemanusiaan serta ukhuwah Islamiyah.
BAZNAS Kukar meyakini bahwa kesiapsiagaan terhadap bencana merupakan bentuk nyata dari pengelolaan zakat yang membawa manfaat luas, tidak hanya membantu pemulihan fisik, tetapi juga memperkuat ketahanan sosial dan spiritual masyarakat.
Berita Lainnya
Bangun Sistem Kerja Terstandar dan Berkelanjutan, BAZNAS Kukar Selenggarakan Training & Pendampingan ISO 9001:2015 untuk Perkuat Tata Kelola Lembaga
BAZNAS Kukar Bersama Camat Marang Kayu Resmikan Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB) Kediaman Keluarga Bapak Pardin di Desa Makarti
Ketua BAZNAS Kukar Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Dukung Penguatan Kerukunan dan Sinergi Keumatan
Ringankan Beban Pascakebakaran, BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Berupa Uang Tunai kepada 7 Kepala Keluarga Mustahik Terdampak di Anggana
Antar Zakat: UPZ Dinas Pekerjaan Umum Kab. Kutai Kartanegara
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Sembako bagi Lansia dan Stunting pada Tabligh Akbar Peringatan Hari Ibu dan Sambut Tahun Baru 2026

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
