WhatsApp Icon

BAZNAS Kukar Hadiri Silaturahmi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Muara Badak Bersama Ta’mir Masjid Rumah Ibadah Se-Kecamatan Muara Badak

28/03/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS Kukar

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Kukar Hadiri Silaturahmi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Muara Badak Bersama Ta’mir Masjid Rumah Ibadah Se-Kecamatan Muara Badak

Unit Pengumpul Zakat

Muara Badak (28/02/25) – BAZNAS Kukar menghadiri acara Silaturahmi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Muara Badak bersama Ta’mir Masjid dan Rumah Ibadah se-Kecamatan Muara Badak. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Jami’ Al Istiqomah, Desa Gas Alam Badak I, pada Jumat (28/02) yang lalu.

Dalam kesempatan ini, BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua Bidang I, Bapak Muhammad Zain, yang didampingi oleh Staf Amil Pelaksana. Kehadiran mereka bertujuan untuk mempererat sinergi dengan pengurus masjid serta mengoordinasikan strategi pengelolaan zakat menjelang bulan suci Ramadan.

Agenda utama kegiatan ini meliputi pembahasan strategi dan koordinasi UPZ dalam mengoptimalkan penghimpunan dan pendistribusian zakat selama Ramadan. Selain itu, dilakukan pula pembentukan UPZ Masjid dan Musholla se-Kecamatan Muara Badak untuk memperkuat jaringan pengelolaan zakat di tingkat rumah ibadah. Pembentukan UPZ ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengumpulan zakat fitrah dan zakat maal, serta memastikan distribusinya berjalan lancar dan tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan.

Selain itu, dibahas pula upaya peningkatan sosialisasi zakat di tingkat kecamatan, termasuk peran aktif masjid dan musholla dalam menyebarkan informasi serta mendorong partisipasi masyarakat. Dengan adanya sinergi antara BAZNAS Kukar dan para pengurus rumah ibadah, diharapkan UPZ dapat lebih siap dalam menghadapi peningkatan aktivitas zakat selama Ramadan.

BAZNAS Kukar terus berkomitmen untuk bersinergi dengan berbagai pihak dalam mengembangkan layanan zakat yang lebih baik. Melalui koordinasi yang matang, UPZ diharapkan mampu mengelola zakat secara lebih profesional dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi umat, khususnya di bulan yang penuh berkah ini.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat