BAZNAS Kukar & BPBD Kukar Tandatangani Perjanjian Kerjasama Optimalisasi ZIS untuk Penanggulangan Bencana di Wilayah Kab. Kutai Kartanegara
12/09/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Dokumentasi Humas BAZNAS Kukar
Tenggarong (12/09/25) - BAZNAS Kukar resmi menandatangani perjanjian kerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kutai Kartanegara.
Perjanjian kerja sama ini dilakukan untuk mengoptimalkan pengumpulan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) serta dana sosial keagamaan lainnya di lingkungan BPBD Kukar. Dana yang terhimpun nantinya akan difokuskan melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) untuk mendukung program kolaborasi bersama BAZNAS Kukar dalam penanggulangan bencana di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara.
Kegiatan ini berlangsung di Kantor BPBD Kukar dengan melibatkan unsur pimpinan kedua lembaga. Dari pihak BAZNAS Kukar, hadir langsung Ketua, M. Shafik Avicenna, didampingi Wakil Ketua I, Muhammad Zain. Sementara dari pihak BPBD Kukar, penandatanganan dilakukan oleh Kepala BPBD Kukar, Setianto Nugroho Aji.
Kerja sama ini lahir dari kesadaran bersama bahwa potensi ZIS dapat menjadi sumber daya penting untuk memperkuat kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana di daerah.
Dengan adanya UPZ di BPBD Kukar, diharapkan penghimpunan dana umat di lingkungan instansi tersebut dapat lebih terkoordinasi, transparan, dan tepat guna.
Selain sebagai wujud kolaborasi antar lembaga, penandatanganan ini juga menegaskan komitmen BAZNAS Kukar dalam memperluas jangkauan manfaat zakat, infak, dan sedekah, khususnya pada bidang sosial dan kemanusiaan.
Dengan terjalinnya kerja sama ini, BAZNAS Kukar optimistis bahwa sinergi bersama BPBD Kukar akan semakin memperkuat upaya penanggulangan bencana di Kabupaten Kutai Kartanegara, sekaligus menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat yang terdampak.
Berita Lainnya
Ketua BAZNAS Kukar Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Dukung Penguatan Kerukunan dan Sinergi Keumatan
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Sembako bagi Lansia dan Stunting pada Tabligh Akbar Peringatan Hari Ibu dan Sambut Tahun Baru 2026
Bangun Sistem Kerja Terstandar dan Berkelanjutan, BAZNAS Kukar Selenggarakan Training & Pendampingan ISO 9001:2015 untuk Perkuat Tata Kelola Lembaga
Wakil Bupati Kukar Resmikan RLHB BAZNAS Kukar di Desa Pela, Keluarga Ibu Ningsih Terima Hunian Baru dan Dukungan Usaha Kedai Berkah
Jumat Berkah Sarat Kepedulian, BAZNAS Kukar Bersama Rektor UNIKARTA Tenggarong Salurkan Bantuan bagi Salah Satu Warga Kampus
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada Tiga Mustahik Terdampak Musibah Kebakaran di Desa Bukit Raya, Samboja Barat

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
