BAZNAS Kukar – IZI Kaltim Perluas Dampak Pendayagunaan Zakat melalui Kolaborasi Pembinaan UMKM di Tiga Titik Usaha Kecamatan Loa Janan
10/11/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kukar
Dokumentasi Humas BAZNAS Kukar
Loa Janan (10/11/25) - BAZNAS Kukar bersama Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Kalimantan Timur melaksanakan Program Pembinaan UMKM sebagai upaya memperluas dampak pendayagunaan zakat dan mendorong kemandirian pelaku usaha mikro.
Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 10 November 2025, menyasar tiga unit usaha mustahik di Kecamatan Loa Janan, yaitu Lestari Jaya Agung dan Kripik Badendang di Desa Loa Janan Ulu, serta Ampang Dubai di Dusun Batuah Indah, Desa Batuah.
Dalam kegiatan ini, BAZNAS Kukar diwakili oleh Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, didampingi Koordinator Pendayagunaan, Bapak Ihsan Muslim. Melalui kolaborasi tersebut, IZI Kaltim memberikan bantuan uang tunai pembinaan kepada masing-masing UMKM sebagai modal penguatan usaha.
Bantuan ini kemudian ditindaklanjuti dengan pendampingan teknis oleh tim gabungan BAZNAS Kukar dan IZI Kaltim, mulai dari asesmen usaha, penguatan manajemen, hingga strategi peningkatan kualitas dan pemasaran produk.
Program pembinaan UMKM ini dirancang untuk membantu mustahik mengembangkan usaha secara lebih profesional dan berkelanjutan. Ketiga unit usaha binaan dipilih berdasarkan potensi pertumbuhan dan perannya dalam menggerakkan ekonomi lokal di Kecamatan Loa Janan.
Wakil Ketua II, Ibu Wiwik Angranti, menyampaikan bahwa kolaborasi ini menjadi langkah strategis untuk menghadirkan pendayagunaan zakat yang lebih produktif dan berdampak nyata.
“Bantuan dari IZI Kaltim dan pendampingan bersama BAZNAS Kukar bukan hanya untuk menambah modal, tetapi membangun pondasi usaha yang lebih kuat agar UMKM mustahik mampu naik kelas dan mandiri,” ujarnya.
Melalui program ini, BAZNAS Kukar dan IZI Kaltim menegaskan komitmen bersama untuk memperkuat ekosistem pemberdayaan ekonomi mustahik, sehingga manfaat zakat benar-benar dirasakan oleh masyarakat dan mendorong terciptanya kemandirian yang berkelanjutan di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Berita Lainnya
Antar Zakat: Muzakki Bapak Susanto & Ibu Norlaila
Momentum Isra Mi’raj, BAZNAS Kukar Hadiri Undangan UPZ Al-Ikhlas Muara Badak Sekaligus Terima Dana Bantuan Bencana Banjir Sumatera
Bangun Mindset, Tingkatkan Nilai Tambah Produk, BAZNAS Kukar Gelar Bimtek UMKM Mikro untuk Hadapi Peluang Usaha Tahun 2026
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada Tiga Mustahik Terdampak Musibah Kebakaran di Desa Bukit Raya, Samboja Barat
Antar Zakat: UPZ Dinas Pekerjaan Umum Kab. Kutai Kartanegara
BAZNAS Kukar Salurkan Bantuan Sembako bagi Lansia dan Stunting pada Tabligh Akbar Peringatan Hari Ibu dan Sambut Tahun Baru 2026

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
